Shimano SM-BCC1 Dealer's Manual

Tüüp
Dealer's Manual
(Indonesian)
DM-RX815-00
Panduan Dealer
JALANAN MTB Trekking
Keliling Kota/
Sepeda Nyaman
URBAN SPORT E-BIKE
Seri RX815
SHIMANO GRX
ST-RX815
FD-RX815
RD-RX815
RD-RX817
SHIMANO
SW-R9150
SM-EW90-A
SM-EW90-B
EW-RS910
EW-WU111
EW-SD50
EW-SD50-I
EW-JC130
SM-EWC2
SM-JC40
SM-JC41
SM-BTR1
BT-DN110
BT-DN110-A
BM-DN100
SM-BA01
SM-BCR1
SM-BCR2
SM-BCC1
2
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI ................................................................................2
PENGUMUMAN PENTING ..........................................................6
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN ...........................................7
DAFTAR ALAT YANG AKAN DIGUNAKAN ..............................26
PEMASANGAN/PELEPASAN ....................................................29
DIAGRAM SAMBUNGAN KABEL KESELURUHAN
(spesifikasi baterai eksternal) .............................................................29
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [B] di sisi luar .................................... 29
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [B] di sisi dalam................................. 32
DIAGRAM SAMBUNGAN KABEL KESELURUHAN
(spesifikasi baterai bawaan) ...............................................................34
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [A] di sisi luar .................................... 34
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [A] di sisi dalam ................................ 35
Diagram sambungan kabel di sekitar kemudi ...................................37
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [A] di sisi luar .................................... 37
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [A] di sisi dalam setang .................... 38
• Contoh pengawatan untuk memasang sambungan [A] di sisi dalam rangka ................... 39
Menangani kawat listrik ......................................................................40
• Menyambungkan kawat listrik .............................................................................................. 40
• Melepaskan kawat listrik ....................................................................................................... 41
• Arah penyisipan kawat listrik untuk penggunaan standar ................................................. 42
• Penyelesaian pengawatan eksternal ..................................................................................... 42
• Penyelesaian pengawatan internal ....................................................................................... 44
Memasang tuas kontrol ganda untuk sementara .............................46
• ST-RX815.................................................................................................................................. 46
Memasang tombol pemindah .............................................................50
• SW-R9150 ................................................................................................................................ 50
Memasang sambungan [A] .................................................................54
• Tipe eksternal ......................................................................................................................... 54
• Tipe ujung bar bawaan .......................................................................................................... 57
• Tipe rangka bawaan ............................................................................................................... 62
3
Memasang unit nirkabel ......................................................................63
Memasang pemindah gigi depan untuk sementara .........................65
• Jika ada bos pemasangan pada pipa sadel ........................................................................... 65
• Jika tidak ada bos pemasangan pada pipa sadel ................................................................. 66
• Menyambungkan kawat listrik .............................................................................................. 69
Memasang pemindah gigi belakang ..................................................71
• Tipe standar ............................................................................................................................ 71
• Tipe pemasangan langsung ................................................................................................... 73
• Menyambungkan kawat listrik .............................................................................................. 75
Memasang baterai ...............................................................................76
• Memasang baterai eksternal ................................................................................................. 76
• Memasang baterai bawaan ................................................................................................... 84
Memasang sambungan [B] ..................................................................87
• Tipe eksternal ......................................................................................................................... 87
• Tipe bawaan ........................................................................................................................... 90
Memeriksa penyambungan .................................................................93
Mengeratkan pemindah gigi depan ...................................................94
• Persiapan ................................................................................................................................. 94
• Mengeratkan pemindah gigi depan ..................................................................................... 96
Memasang rotor rem cakram .............................................................. 99
Memasang kaliper rem ........................................................................99
Memasang selang rem .........................................................................99
• Ikhtisar sistem sambungan selang mudah ............................................................................ 99
• Memeriksa panjang selang .................................................................................................. 100
• Memotong selang ................................................................................................................ 101
• Menyambungkan selang ..................................................................................................... 107
Mengeratkan tuas kontrol ganda .....................................................112
CARA MENGOPERASIKAN ....................................................113
Kontrol posisi gigi ..............................................................................113
• Hal-hal yang perlu diingat saat memindahkan gigi depan ............................................... 113
• Hal-hal yang perlu diingat selama perpindahan gigi belakang ........................................ 114
4
PENYETELAN .........................................................................115
Memasang rantai ...............................................................................115
Memeriksa panjang rantai ................................................................115
Menyetel pemindah gigi belakang ...................................................117
• Menyetel sekrup penyetelan ujung .................................................................................... 117
• Penyetelan perpindahan gigi pada modus penyetelan ..................................................... 119
• Menyetel baut penghenti .................................................................................................... 121
Menyetel pemindah gigi depan ........................................................123
• Memeriksa posisi baut ......................................................................................................... 123
• Menyetel sisi atas ................................................................................................................. 124
• Menyetel posisi terendah pada modus penyetelan ........................................................... 125
• Menyetel posisi atas pada modus penyetelan .................................................................... 127
Menyetel tuas kontrol ganda ............................................................130
• Menyetel jangkauan ............................................................................................................ 130
• Menyetel kayuhan bebas ..................................................................................................... 131
Pengisian daya baterai ........................................................133
Tipe eksternal ..................................................................................... 133
Tipe bawaan ....................................................................................... 134
PENYAMBUNGAN DAN KOMUNIKASI
DENGAN PERANGKAT ...........................................................138
E-TUBE PROJECT .................................................................................138
• Persyaratan sistem ................................................................................................................ 138
Tentang fungsi nirkabel .....................................................................139
• Komputer sepeda yang kompatibel .................................................................................... 139
• Fungsi .................................................................................................................................... 139
Item yang dapat diatur pada E-TUBE PROJECT ................................139
Pengaturan modus perpindahan (synchronized shift) .................... 140
• Semi-synchronized shift ....................................................................................................... 140
• Synchronized shift ................................................................................................................ 142
5
PERAWATAN .......................................................................... 143
Mengganti bantalan rem ...................................................................143
Penggantian oli mineral asli SHIMANO ............................................143
• Menguras oli mineral ........................................................................................................... 143
• Menambahkan oli mineral dan membuang udara ............................................................ 148
Mengganti selang rem .......................................................................164
• Memeriksa dan memotong panjang selang ....................................................................... 164
• Memasang selang rem (sisi tuas) ......................................................................................... 165
• Memasang selang rem (sisi kaliper) .................................................................................... 168
Penyetelan bila piston tidak beroperasi dengan benar ..................170
Mengganti penutup braket ...............................................................170
Mengganti katrol ...............................................................................172
Memberikan gemuk pada penstabil rantai ......................................173
Menyetel gesekan ..............................................................................176
• RD-RX815 .............................................................................................................................. 176
• RD-RX817 .............................................................................................................................. 180
Penggantian pelat dan per tegangan pelat .....................................183
• Pelepasan .............................................................................................................................. 183
• Pemasangan .......................................................................................................................... 186
6
PENGUMUMAN PENTING
PENGUMUMAN PENTING
Panduan dealer ini terutama dimaksudkan untuk digunakan oleh mekanik sepeda profesional.
Pengguna yang tidak terlatih secara profesional untuk perakitan sepeda tidak boleh
mencoba untuk memasang komponen sendiri dengan menggunakan panduan dealer.
Jika ada bagian dari informasi di instruksi servis ini yang tidak jelas bagi Anda, jangan teruskan
pemasangan. Hubungi dealer atau tempat membeli sepeda untuk meminta bantuan.
Pastikan Anda membaca semua buku petunjuk yang disertakan bersama produk ini.
Jangan membongkar atau memodifikasi produk selain dari yang dinyatakan dalam
informasi yang dimuat dalam panduan dealer ini.
Semua buku petunjuk dan panduan dealer dapat dilihat secara online di situs web kami
(http://si.shimano.com).
Untuk konsumen yang kesulitan mengakses internet, silakan hubungi distributor SHIMANO
atau kantor SHIMANO mana pun untuk mendapatkan salinan cetak panduan pengguna.
Harap perhatikan peraturan dan regulasi yang sesuai di setiap negara, provinsi, atau
daerah tempat Anda menjalankan usaha sebagai dealer.
Merek kata dan logo Bluetooth
®
terdaftar sebagai merek dagang yang dimiliki Bluetooth
SIG, Inc., dan digunakan di bawah perjanjian lisensi dengan SHIMANO INC.
Merek dagang dan nama dagang lainnya merupakan milik dari pemiliknya masing-masing.
Untuk keselamatan, pastikan membaca panduan dealer ini secara menyeluruh
sebelum penggunaan, dan ikuti petunjuk untuk penggunaan yang benar.
Instruksi berikut harus selalu diperhatikan untuk mencegah cedera pada pengendara dan
kerusakan fisik pada peralatan serta lingkungan sekitar.
Instruksi dikelompokkan sesuai dengan tingkat bahaya atau kerusakan yang mungkin
terjadi jika produk tidak digunakan dengan benar.
BAHAYA
Tidak mengikuti instruksi ini akan mengakibatkan
kematian atau cedera serius.
PERINGATAN
Tidak mengikuti instruksi ini bisa mengakibatkan kematian
atau cedera serius.
WASPADA
Tidak mengikuti instruksi ini bisa mengakibatkan cedera
pada pengendara atau kerusakan fisik pada peralatan dan
lingkungan sekitar.
7
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
BAHAYA
Pastikan juga Anda menyampaikan hal-hal berikut kepada pengguna:
Baterai ion litium
Pastikan Anda menaati instruksi berikut untuk menghindari luka bakar atau cedera
lainnya karena cairan yang bocor, suhu yang terlalu tinggi, kebakaran, atau ledakan.
Gunakan pengisi daya baterai yang dikhususkan untuk mengisi daya baterai tersebut.
Jika tidak menggunakan item yang ditetapkan, maka bisa terjadi kebakaran, kepanasan,
atau kebocoran.
Jangan memanaskan baterai atau membuangnya ke api. Jika tidak mematuhi hal ini,
kebakaran atau ledakan dapat terjadi.
Jangan mengubah bentuk, memodifikasi, membongkar, atau menyolder baterai. Jangan
gunakan atau tinggalkan baterai di tempat yang suhunya bisa melebihi 60
°C
, seperti di
tempat yang terkena cahaya matahari langsung, di dalam mobil pada cuaca yang panas,
atau di dekat kompor. Jika tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi kebocoran, kepanasan,
atau ledakan yang dapat menyebabkan kebakaran, luka bakar, atau cedera lainnya.
Jangan sambungkan terminal (+) dan (-) dengan benda logam. Jangan membawa atau
menyimpan baterai bersama benda logam seperti kalung atau jepitan rambut. Jika tidak
mematuhi hal ini, maka bisa terjadi arus pendek, kepanasan, luka bakar, atau cedera lain.
Jika mata terkena cairan yang bocor dari baterai, segera cuci bagian yang terkena
dengan air bersih tanpa menggosok-gosok mata, lalu segera cari pertolongan medis.
Pengisi daya baterai/Kabel pengisi daya baterai
Pastikan Anda menaati instruksi berikut untuk menghindari luka bakar atau cedera
lainnya karena cairan yang bocor, suhu yang terlalu tinggi, kebakaran, atau ledakan.
Jangan sampai pengisi daya baterai menjadi basah atau jangan menggunakannya dalam
keadaan basah, dan jangan menyentuh atau memegangnya dengan tangan basah. Jika
tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi masalah operasi atau sengatan listrik.
Jangan gunakan pengisi daya baterai jika alat ini terbungkus kain atau bahan lainnya.
Jika tidak mematuhi hal ini, akan terjadi peningkatan panas yang bisa merusak selubung,
kebakaran, penyalaan api, atau kepanasan.
Jangan membongkar atau memodifikasi pengisi daya baterai. Jika tidak mematuhi hal
ini, maka bisa terjadi sengatan listrik atau cedera.
Gunakan pengisi daya baterai pada voltase catu daya yang ditetapkan saja. Jika tidak
menggunakan voltase catu daya yang ditetapkan, maka bisa terjadi kebakaran,
kerusakan, asap, kepanasan, sengatan listrik, atau luka bakar.
8
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Jangan sentuh bagian logam pengisi daya atau steker listrik pada adaptor AC atau
komponen lain jika terjadi badai petir. Jika petir menyambar, sengatan listrik dapat terjadi.
SM-BCR2: Pengisi daya baterai untuk SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A
Gunakan adaptor AC dengan port USB yang memiliki voltase 5,0 V DC dan dengan arus
yang setara atau lebih tinggi dari 1,0 A DC. Jika menggunakan arus yang kurang dari 1,0
A, adaptor AC bisa menjadi panas, sehingga berpotensi menyebabkan kebakaran, asap,
kepanasan, kerusakan, sengatan listrik, atau luka bakar.
PERINGATAN
Pastikan Anda mengikuti instruksi yang diberikan dalam buku petunjuk saat memasang
produk ini.
Anda disarankan untuk hanya menggunakan komponen SHIMANO asli. Jika komponen
seperti baut dan mur longgar atau rusak, atau jika penyetelan tidak dilakukan dengan
benar, sepeda bisa tiba-tiba terjungkal sehingga dapat menyebabkan cedera serius.
Pastikan Anda mengenakan kacamata pengaman atau kacamata pelindung untuk
melindungi mata saat melakukan tugas perawatan seperti mengganti komponen.
Panduan dealer ini hanya untuk digunakan bersama seri SHIMANO GRX RX815 (sistem
pemindahan gigi elektronik) saja.
Untuk informasi mengenai produk yang tidak dijelaskan dalam instruksi servis ini, silakan
cari modelnya di situs web kami (http://si.shimano.com).
Setelah membaca panduan dealer secara menyeluruh, simpanlah di tempat yang aman
agar dapat digunakan kembali sebagai referensi.
Pastikan juga Anda menyampaikan hal-hal berikut kepada
pengguna:
Interval perawatan bergantung pada penggunaan dan kondisi saat bersepeda.
Bersihkan rantai secara teratur dengan pembersih rantai yang sesuai. Jangan gunakan
pelarut berbahan basa atau asam, misalnya pembersih karat. Jika pelarut tersebut
digunakan, rantai bisa putus dan menyebabkan cedera serius.
Periksa apakah roda telah dikencangkan dengan erat sebelum bersepeda. Jika longgar,
roda bisa lepas dari sepeda dan mengakibatkan cedera serius.
Periksa adanya kerusakan pada rantai (perubahan bentuk atau retak), lompatan, atau
ketidaknormalan lainnya seperti perpindahan gigi yang tidak disengaja. Jika ada
masalah, hubungi tempat membeli sepeda atau distributor.
Rantai bisa putus, dan Anda bisa jatuh.
Berhati-hatilah, jangan sampai ujung baju Anda terjepit di rantai saat bersepeda. Jika
ujung baju sampai terjepit, Anda bisa jatuh dari sepeda.
9
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Tentang fungsi multi perpindahan
Dengan menyambungkan sistem ini ke E-TUBE PROJECT dan mengalihkan [Multi shift
mode setting] ke [ON], Anda dapat memindahkan gigi terus-menerus saat tombol
pemindah ditekan ke bawah. Saat memodifikasi pengaturan ini, baca dengan saksama
"Item yang dapat diatur pada E-TUBE PROJECT" di dalam panduan dealer ini.
Interval perpindahan gigi
[Gear-shifting interval] dapat disetel ke salah satu dari lima tingkatan sebagai
pengaturan multi perpindahan pada E-TUBE PROJECT: [Very Fast], [Fast], [Normal], [Slow],
atau [Very Slow] (Bawaan: [Normal]).
Pengaturan [Gear-shifting interval] yang lebih cepat akan menghasilkan perpindahan
gigi yang lebih cepat. Pengendara dapat menyetel dengan cepat kecepatan berkendara
serta kecepatan putar set engkol depan ("jumlah putaran" di bawah ini) untuk
merespons perubahan pada kondisi saat bersepeda.
Namun, jika operasi perpindahan gigi dilakukan dengan jumlah putaran yang tidak memadai
ketika sistem disetel pada interval perpindahan gigi yang cepat, mungkin rantai tidak dapat
mengikuti gerakan pemindah gigi belakang, sehingga dapat terjadi masalah-masalah berikut.
Rantai bisa selip di atas ujung gerigi sproket kaset
Sproket kaset bisa berubah bentuk
Rantai bisa putus
Pahami sepenuhnya fitur interval perpindahan gigi, lalu setel interval perpindahan gigi
sesuai dengan kondisi bersepeda, seperti permukaan tanah dan gaya bersepeda pengendara.
Interval
perpindahan gigi
Manfaat Kekurangan
Pengaturan
cepat
Multi perpindahan cepat bisa dilakukan
Pengendara dapat dengan cepat
menyetel jumlah putaran atau
kecepatan berkendara untuk
merespons perubahan pada kondisi
saat bersepeda
Jumlah putaran yang besar
diperlukan saat melakukan
perpindahan gigi
Perpindahan berlebihan yang tidak
disengaja kerap terjadi
Pengaturan
pelan
Perpindahan gigi dapat dilakukan
dengan andal
Perpindahan gigi butuh waktu
beberapa saat
Baterai ion litium
Jangan memasukkan baterai ke dalam air tawar maupun air laut, dan jangan sampai
terminal baterai menjadi basah. Jika tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi
kebakaran, ledakan, penyalaan api, atau kepanasan.
Jangan gunakan baterai jika ada goresan yang terlihat jelas atau kerusakan eksternal lainnya.
Jika tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi ledakan, kepanasan, atau masalah operasi.
10
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Jangan melemparkan atau membuat baterai mengalami guncangan kuat. Jika tidak
mematuhi hal ini, maka bisa terjadi ledakan, kepanasan, atau masalah operasi.
Jangan gunakan baterai jika terjadi kebocoran, perubahan warna, perubahan bentuk,
atau ketidaknormalan lainnya. Jika tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi ledakan,
kepanasan, atau masalah operasi.
Jika cairan baterai yang bocor mengenai kulit atau pakaian, cucilah segera dengan air
bersih. Cairan yang bocor dapat merusak kulit Anda.
Rentang suhu pengoperasian baterai diberikan di bawah ini. Jangan gunakan baterai
dalam suhu di luar rentang ini. Jika baterai digunakan atau disimpan dalam suhu yang
berada di luar rentang ini, dapat terjadi kebakaran, cedera, atau masalah operasi.
1. Selama pengosongan daya: -10°C - 50°C
2. Selama pengisian daya: 0°C - 45°C
SM-BTR1: Baterai ion litium (tipe eksternal)
Jika baterai tidak terisi penuh dalam waktu pengisian daya yang normal, hentikan
pengisian daya. Jika tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi kebakaran, ledakan,
penyalaan api, atau kepanasan.
SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A: Baterai ion litium (tipe bawaan)
Jika baterai tidak terisi penuh setelah diisi daya selama 4 jam, hentikan pengisian daya. Jika
tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi kebakaran, ledakan, penyalaan api, atau kepanasan.
Pengisi daya baterai/Kabel pengisi daya baterai
SM-BCR1: Pengisi daya baterai untuk SM-BTR1
Pegang steker listrik saat menyambungkan atau melepaskan steker dari stopkontak
listrik. Tidak melakukan hal itu bisa menyebabkan kebakaran atau sengatan listrik.
Jika menemukan gejala berikut, hentikan penggunaan perangkat dan hubungi tempat
membeli produk. Bisa terjadi kebakaran atau sengatan listrik.
* Jika keluar panas atau bau yang tajam dari steker listrik.
* Terjadi penyambungan yang buruk di dalam steker listrik.
Jangan membebani stopkontak listrik dengan peralatan melebihi kapasitas nominalnya,
dan gunakan hanya stopkontak listrik 100-240 V AC. Jika stopkontak listrik kelebihan
beban karena menyambungkan terlalu banyak peralatan dengan adaptor, maka bisa
terjadi kepanasan yang mengakibatkan kebakaran.
Jangan merusak kabel listrik atau steker listrik. (Jangan merusak, memodifikasi,
membiarkannya di dekat benda panas, menekuk, memuntir, atau menariknya; jangan
tindih dengan benda berat atau membungkusnya dengan erat.) Jika menggunakannya
dalam keadaan rusak, maka bisa terjadi kebakaran, sengatan listrik, atau arus pendek.
Jangan gunakan pengisi daya baterai dengan trafo listrik yang dijual bebas dan
dirancang untuk penggunaan di luar negeri (konverter universal) karena trafo tersebut
bisa merusak pengisi daya baterai.
11
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Pastikan untuk selalu memasukkan steker listrik sedalam-dalamnya. Jika tidak mematuhi
hal ini, maka bisa terjadi kebakaran.
SM-BCR2: Pengisi daya baterai untuk SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A
Jangan gunakan kabel USB selain yang disertakan bersama perangkat penautan PC. Hal
ini bisa menyebabkan kesalahan pengisian daya, kebakaran, atau kegagalan
penyambungan ke PC akibat kepanasan.
Jangan sambungkan pengisi daya baterai ke PC dalam kondisi siaga. Hal ini bisa
menyebabkan kerusakan PC, bergantung pada spesifikasinya.
Saat menyambungkan atau melepaskan kabel USB atau kabel pengisian daya, pastikan
memegang kabel pada stekernya. Tidak melakukan hal itu bisa menyebabkan kebakaran
atau sengatan listrik.
Jika menemukan gejala berikut, hentikan penggunaan perangkat dan hubungi tempat
membeli produk. Bisa terjadi kebakaran atau sengatan listrik.
* Jika keluar panas atau bau yang tajam dari steker listrik.
* Terjadi penyambungan yang buruk di dalam steker listrik.
Jika terjadi petir saat pengisian daya dengan adaptor AC melalui port USB, jangan menyentuh
perangkat, sepeda, atau adaptor AC. Jika petir menyambar, sengatan listrik dapat terjadi.
Gunakan adaptor AC dengan port USB yang memiliki voltase 5,0 V DC dan dengan arus
yang setara atau lebih tinggi dari 1,0 A DC. Jika menggunakan arus yang kurang dari
1,0 A DC, maka bisa terjadi kesalahan pengisian daya atau adaptor AC bisa menjadi
panas sehingga menyebabkan kebakaran.
Jangan gunakan hub USB saat menyambungkan kabel ke port USB di komputer. Hal ini
bisa menyebabkan kesalahan pengisian daya atau kebakaran akibat pemanasan.
Berhati-hatilah agar tidak menimbulkan kerusakan pada kabel pengisian daya. (Jangan
merusak, memodifikasi, membiarkannya di dekat benda panas, menekuk, memuntir,
atau menariknya; jangan tindih dengan benda berat atau membungkusnya dengan
erat.) Jika menggunakannya dalam keadaan rusak, maka bisa terjadi kebakaran,
sengatan listrik, atau arus pendek.
Rem
Setiap sepeda mungkin ditangani sedikit berbeda, bergantung pada modelnya. Karena
itu, pastikan mempelajari teknik pengereman yang benar (termasuk tekanan tuas rem
dan karakteristik kontrol sepeda) dan operasi sepeda Anda. Penggunaan sistem rem
sepeda yang tidak benar bisa mengakibatkan kehilangan kontrol atau jatuh, yang bisa
menyebabkan cedera serius. Untuk operasi yang benar, hubungi dealer sepeda
profesional, atau lihat buku petunjuk untuk pemilik sepeda. Berlatih mengendarai dan
mengerem, dll. juga penting.
Jika rem depan dicengkeram terlalu kuat, roda depan bisa terkunci dan sepeda bisa
terjungkal ke depan, serta bisa mengakibatkan cedera serius.
12
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Selalu pastikan rem depan dan rem belakang berfungsi dengan benar sebelum bersepeda.
Jarak pengereman yang diperlukan akan menjadi lebih panjang selama musim hujan.
Kurangi kecepatan Anda dan tekan rem lebih awal dan dengan perlahan.
Jika permukaan jalanan basah, ban menjadi lebih mudah tergelincir. Jika ban selip, Anda
bisa jatuh dari sepeda; untuk mencegahnya, kurangi kecepatan dan tekan rem lebih
awal dan dengan perlahan.
Rem cakram hidraulik
Pastikan untuk selalu menjauhkan jari Anda dari rotor rem
cakram yang berputar. Rotor rem cakram cukup tajam
untuk mengakibatkan cedera serius pada jari Anda jika
terperangkap dalam bukaan rotor rem cakram saat
bergerak.
Kaliper dan rotor rem cakram akan menjadi panas bila rem dioperasikan; jangan
menyentuhnya saat bersepeda atau begitu turun dari sepeda. Jika disentuh, tangan
Anda bisa melepuh.
Berhati-hatilah, jangan sampai oli atau gemuk masuk ke rotor rem cakram dan bantalan
rem. Jika saran di atas tidak diperhatikan, rem mungkin tidak akan berfungsi dengan baik.
Jika bantalan rem terkena oli atau gemuk, Anda harus menghubungi tempat membeli
sepeda atau distributor. Jika saran di atas tidak diperhatikan, rem mungkin tidak akan
berfungsi dengan baik.
Jika terdengar bunyi berisik selama pengoperasian rem,
mungkin bantalan rem sudah aus dan mencapai batas
pemakaiannya. Pastikan suhu sistem rem sudah cukup
dingin, lalu periksa ketebalan bantalan rem. Jika ketebalan
bantalan rem 0,5 mm atau kurang, berarti bantalan rem
perlu diganti dengan yang baru. Hubungi tempat membeli
sepeda atau distributor.
0,5 mm2 mm
Jika rotor rem cakram retak atau rusak, segera hentikan penggunaan rem dan hubungi
tempat membeli sepeda atau distributor.
Jika rotor rem cakram menjadi aus hingga ketebalan 1,5 mm atau kurang, atau jika permukaan
aluminium sudah terlihat, segera hentikan penggunaan rem dan hubungi tempat membeli
sepeda atau distributor. Rotor rem cakram bisa pecah, dan Anda bisa terjatuh dari sepeda.
Sistem rem dapat terhalang uap jika rem digunakan terus-menerus; karena itu, jangan
melakukan hal seperti ini.
Sistem rem dapat terhalang uap bila oli di dalam sistem ini menjadi panas, sehingga
menyebabkan gelembung udara atau air di dalam sistem rem memuai. Kondisi ini
nantinya bisa mengakibatkan peningkatan mendadak pada kayuhan tuas rem.
13
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Rem cakram tidak dirancang untuk berfungsi saat sepeda dalam keadaan terbalik. Jika sepeda
dibalik atau direbahkan, rem mungkin tidak berfungsi semestinya, dan dapat mengakibatkan
kecelakaan serius. Sebelum bersepeda, pastikan untuk mengoperasikan tuas rem beberapa kali
untuk memastikan rem dapat beroperasi secara normal. Jika rem tidak beroperasi secara
normal, hentikan penggunaan rem, lalu hubungi tempat membeli sepeda atau distributor.
Jika Anda merasa tidak ada tahanan saat menekan tuas rem, segera hentikan
penggunaan rem, lalu hubungi tempat membeli sepeda atau distributor.
Jika terjadi kebocoran cairan, segera hentikan penggunaan rem, lalu hubungi tempat
membeli sepeda atau distributor.
Untuk pemasangan pada sepeda dan perawatan:
Bila tombol pemindah dioperasikan, motor berkekuatan besar yang menggerakkan
pemindah gigi depan akan beroperasi ke posisi pemindah tanpa berhenti, sehingga
berhati-hatilah, jangan sampai jari Anda terjepit.
Rem cakram hidraulik
Pastikan untuk selalu menjauhkan jari Anda dari rotor rem
cakram yang berputar selama pemasangan atau perawatan
roda. Rotor rem cakram cukup tajam untuk mengakibatkan
cedera serius pada jari Anda jika terperangkap dalam
bukaan rotor rem cakram saat bergerak.
Jika rotor rem cakram retak atau melengkung, pastikan mengganti rotor rem cakram
dengan yang baru.
Jika rotor rem cakram sudah aus hingga ketebalan 1,5 mm atau salah satu sisi permukaan
aluminiumnya sudah terlihat, pastikan mengganti rotor rem cakram dengan yang baru.
Pastikan suhu sistem rem sudah cukup dingin sebelum mencoba perawatan sistem rem.
Gunakan hanya oli mineral asli SHIMANO. Penggunaan oli tipe lain dapat
mengakibatkan masalah pada pengoperasian rem, dan menyebabkan aliran oli terhalang
uap atau sistem rem menjadi tidak bisa digunakan
Pastikan hanya menggunakan oli dari wadah yang baru dibuka, dan jangan menggunakan
kembali oli yang dikuras dari nepel pembuangan. Oli lama atau bekas pakai bisa
mengandung air, yang dapat menyebabkan aliran oli terhalang uap dalam sistem rem.
Berhati-hatilah, jangan sampai gelembung udara atau air masuk ke dalam sistem rem.
Jika gelembung udara atau air sampai masuk, sistem rem dapat terhalang uap.
Khususnya, berhati-hatilah saat melepas penutup tangki penampung.
Jika memotong selang untuk menyetel panjang selang rem, atau saat menukar selang
rem dari kiri ke kanan atau sebaliknya, pastikan mengeluarkan udara dari selang sesuai
dengan langkah-langkah dalam "Menambahkan oli mineral dan membuang udara".
14
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Saat membalik sepeda atau merebahkannya, sistem rem mungkin berisi gelembung
udara di dalam tangki penampung yang tetap akan tertahan saat sekrup pembuangan
dirapatkan, atau yang mengumpul di beberapa bagian sistem rem bila telah digunakan
dalam waktu lama. Sistem rem cakram ini tidak dirancang untuk beroperasi bila sepeda
dalam keadaan terbalik. Jika sepeda dibalik atau direbahkan, seluruh gelembung udara
di dalam tangki penampung dapat berpindah ke arah kaliper, dan jika sepeda dikendarai
dalam kondisi ini, ada kemungkinan bahaya, yaitu rem tidak akan berfungsi dan
kecelakaan serius dapat terjadi. Jika sepeda telah dibalik atau direbahkan, pastikan
untuk mengoperasikan tuas rem beberapa kali untuk memastikan rem dapat beroperasi
secara normal sebelum bersepeda, dan jika rem tidak beroperasi normal, lakukan
penyetelan dengan mengikuti prosedur berikut.
Jika rem tampaknya tidak berfungsi (terasa lamban) saat tuas rem ditekan
Atur bagian pembuangan pada tuas rem agar sejajar dengan permukaan tanah,
kemudian pelan-pelan tekan tuas rem beberapa kali dan tunggu gelembung udara
kembali ke tangki penampung.
Jika tuas rem masih terasa lamban, keluarkan udaranya (lihat "Menambahkan oli mineral
dan membuang udara").
Jika tuas lepas cepat di hub dan rotor rem cakram berada pada sisi yang sama, keduanya
akan saling mengganggu. Kondisi seperti ini berbahaya. Jadi, pastikan keduanya tidak
saling menghalangi.
Sistem rem cakram SHIMANO tidak kompatibel dengan sepeda tandem. Karena sepeda
tandem lebih berat, tekanan pada sistem rem meningkat selama pengoperasian rem. Jika
rem cakram hidraulik digunakan pada sepeda tandem, suhu oli akan menjadi terlalu tinggi,
dan aliran oli akan terhalang uap atau selang rem bisa pecah, sehingga rem gagal berfungsi.
Saat memasang kaliper rem dengan
menggunakan pin pengencang baut, pastikan
menggunakan baut pemasangan dengan
panjang yang sesuai.
Jika tidak, pin pengencang baut mungkin
tidak terpasang erat, dan baut bisa terlepas.
Pin pengencang
baut
Selang rem
Setelah memasang selang rem ke unit rem, menambahkan oli mineral asli SHIMANO, dan
membuang gelembung udara, tekan tuas rem beberapa kali untuk memastikan rem
beroperasi secara normal dan tidak ada kebocoran cairan dari selang atau sistem.
15
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Sisipan konektor digunakan hanya untuk selang rem ini. Gunakan sisipan konektor yang
tepat sesuai dengan tabel berikut. Penggunaan sisipan konektor yang tidak kompatibel
dengan selang rem bisa menyebabkan kebocoran cairan.
Nomor model Panjang Warna
SM-BH90-JK-SSR 11,2 mm Perak
Jangan gunakan lagi komponen cincin selang atau sisipan konektor bekas saat
memasang kembali. Cincin selang atau sisipan konektor yang rusak atau bekas mungkin
tidak menghasilkan penyambungan selang rem yang terpasang erat, sehingga bisa
menyebabkan selang rem terlepas dari kaliper atau tuas rem.
Jika selang rem terlepas, akan ada kemungkinan bahaya, yaitu rem bisa tiba-tiba
berhenti beroperasi.
Ujung pemotongan
Baut penyambung
Selang rem
Cincin selang
Sisipan
konektor
Potong selang rem sehingga ujung pemotongannya tegak lurus dengan panjang selang.
Jika selang rem dipotong menyudut, maka bisa terjadi kebocoran cairan.
90°
Yang harus diperhatikan tentang setang
EW-RS910 (Tipe ujung bar bawaan)
Diameter dalam setang: ø 20,5 - 21,5 mm
Diameter luar setang: ø 23,8 - 24,2 mm
WASPADA
Pastikan juga Anda menyampaikan hal-hal berikut kepada pengguna:
Baterai ion litium
Simpan baterai di tempat aman yang jauh dari jangkauan bayi atau hewan peliharaan.
16
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
SM-BTR1: Baterai ion litium (tipe eksternal)
Jika Anda tidak menggunakan baterai dalam waktu lama, lepaskan dan isi daya baterai
sebelum penyimpanan.
SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A: Baterai ion litium (tipe bawaan)
Jika Anda tidak menggunakan baterai dalam waktu lama, isi daya baterai sebelum
penyimpanan.
Pengisi daya baterai/Kabel pengisi daya baterai
SM-BCR1: Pengisi daya baterai untuk SM-BTR1
Lepaskan steker listrik dari stopkontak listrik sebelum membersihkan pengisi daya
baterai.
SM-BCR2: Pengisi daya baterai untuk SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A
Lepaskan kabel USB atau kabel pengisian daya ketika melakukan tugas perawatan.
Rem cakram hidraulik
Harap waspada terhadap hal-hal berikut terkait oli mineral asli SHIMANO
Bila mengenai mata, oli bisa mengakibatkan iritasi. Jika mata terkena oli, cuci dengan air
dan segera cari pertolongan medis.
Bila mengenai kulit, oli dapat menyebabkan ruam dan rasa tidak nyaman. Jika kulit
terkena oli, cuci sampai bersih dengan sabun dan air.
Uap atau asap oli mineral asli SHIMANO yang terhirup dapat menyebabkan rasa mual.
Tutupi hidung dan mulut Anda dengan masker tipe respirator dan gunakan tempat
dengan ventilasi yang baik. Jika uap oli mineral asli SHIMANO terisap, segera pergi ke
tempat yang berhawa segar dan tutupi dengan selimut. Jangan panik, lalu segera cari
pertolongan medis.
Masa penyesuaian
Rem cakram memiliki masa penyesuaian, dan gaya pengereman berangsur-angsur
bertambah seiring masa penyesuaian. Pastikan Anda menyadari bertambahnya gaya
pengereman saat menggunakan rem selama masa penyesuaian.
Untuk pemasangan pada sepeda dan perawatan:
Rem cakram hidraulik
Penanganan oli mineral asli SHIMANO
Bila mengenai mata, oli bisa mengakibatkan iritasi. Gunakan kacamata pengaman saat
menangani oli, dan jangan sampai mata terkena oli.
Jika mata terkena oli, cuci dengan air dan segera cari pertolongan medis.
17
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Bila mengenai kulit, oli dapat menyebabkan ruam dan rasa tidak nyaman. Gunakan
sarung tangan saat menangani oli.
Jika kulit terkena oli, cuci sampai bersih dengan sabun dan air.
Jangan diminum. Dapat menyebabkan muntah atau diare.
Jauhkan dari jangkauan anak-anak.
Jangan memotong, membiarkannya di dekat sumber panas, mengelas atau menekan
wadah oli mineral, karena hal tersebut bisa menyebabkan ledakan atau kebakaran.
Pembuangan Oli Bekas: Ikuti ketentuan dan peraturan daerah setempat dan/atau negara
yang mengatur pembuangan oli bekas.
Metode penyimpanan: Biarkan wadahnya tetap bersegel agar benda asing dan embun
tidak masuk, kemudian simpan di tempat yang dingin, gelap, dan jauh dari cahaya
matahari langsung atau panas.
Jauhkan dari panas atau kobaran api, Petroleum Kelas III, Bahaya tingkat III
Selang rem
Saat memotong selang rem, pegang pisau dengan hati-hati agar tidak melukai Anda.
Berhati-hatilah agar cincin selang tidak melukai Anda.
CATATAN
Pastikan juga Anda menyampaikan hal-hal berikut kepada pengguna:
Pastikan memutar engkol sambil melakukan semua operasi perpindahan yang
berhubungan dengan perpindahan gigi.
Konektor kecil ini tahan air, jadi jangan terlalu sering menyambungkan dan melepas
kawat listrik. Tindakan tersebut bisa mengganggu fungsinya.
Berhati-hatilah agar air tidak masuk ke bagian port E-TUBE.
Komponen-komponen ini dirancang agar sepenuhnya tahan air sehingga mampu
menghadapi kondisi bersepeda dalam cuaca basah; walau demikian, jangan
memasukkan komponen ke dalam air dengan sengaja.
Jangan bersihkan sepeda dengan alat pencuci bertekanan tinggi. Jika air masuk ke
dalam komponen, maka bisa mengakibatkan masalah pengoperasian atau karat.
Pastikan untuk tetap memutar engkol selama operasi perpindahan gigi.
Tangani produk dengan hati-hati dan jangan sampai terkena guncangan keras.
Jangan gunakan minyak cat atau bahan sejenis untuk membersihkan produk ini. Bahan-
bahan tersebut dapat merusak permukaan.
18
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
Jika operasi perpindahan gigi tidak lancar, cuci pemindah gigi dan lumasi semua bagian
yang bergerak.
Jauhkan dari benda magnetis. Jika tidak mematuhi hal ini, maka bisa terjadi masalah
pada pengoperasian.
Jika magnet disertakan bersama produk, pastikan untuk menggunakan magnet yang
disertakan untuk melakukan pemasangan di lokasi yang ditentukan.
Hubungi tempat membeli sepeda untuk mendapatkan pembaruan perangkat lunak
komponen. Informasi paling baru tersedia di situs web SHIMANO.
Produk ini tidak dilindungi garansi terhadap aus dan keropos alami akibat penggunaan
normal dan lama pemakaian.
Baterai ion litium
Baterai ion litium merupakan sumber daya berharga yang dapat didaur ulang.
Untuk informasi mengenai baterai bekas, hubungi tempat membeli atau distributor produk.
Pengisian daya dapat dilakukan kapan saja, berapa pun sisa dayanya. Pastikan untuk
selalu menggunakan pengisi daya baterai khusus untuk mengisi daya baterai hingga
terisi penuh kembali.
Daya baterai tidak diisi penuh pada saat pembelian. Sebelum bersepeda, pastikan
mengisi daya baterai sampai penuh.
Jika baterai sudah habis sama sekali, segera isi daya. Jika Anda membiarkan baterai
tanpa mengisi dayanya, baterai bisa rusak.
Baterai merupakan item yang tidak dapat diperbarui. Baterai berangsur-angsur akan
kehilangan kapasitas penyimpanan daya setelah digunakan berulang kali. Jika daya
tahan baterai menjadi sangat singkat, masa pakai baterai kemungkinan sudah habis,
sehingga Anda perlu membeli baterai baru.
Masa pakai baterai akan berbeda-beda bergantung pada beberapa faktor, seperti cara
penyimpanan, kondisi penggunaan, lingkungan sekitar, dan karakteristik masing-masing
baterai.
Jika menyimpan baterai dalam waktu lama, lepaskan saat sisa daya baterai 50% atau
lebih tinggi, atau ketika indikator hijau menyala untuk memperpanjang masa pakainya,
dan sebaiknya Anda mengisi daya baterai setiap enam bulan sekali.
Jika suhu penyimpanan tinggi, performa baterai akan berkurang, dan masa pakai baterai
menjadi lebih pendek. Jika Anda menggunakan baterai yang sudah lama berada di
tempat penyimpanan, simpan baterai di dalam ruangan sehingga baterai tidak akan
terkena sinar matahari langsung atau hujan.
Jika suhu sekitar rendah, masa pakai baterai akan berkurang.
19
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
SM-BTR1: Baterai ion litium (tipe eksternal)
Ketika menyimpan baterai, lepaskan baterai dari sepeda, dan pasang penutup terminal
terlebih dahulu.
Waktu pengisian daya kira-kira 1,5 jam. (Perhatikan, waktu sesungguhnya akan berbeda-
beda, bergantung pada sisa daya baterai.)
Jika baterai terasa sulit dipasang atau dilepas, berikan sedikit gemuk yang ditetapkan
(gemuk premium) pada bagian yang bersentuhan dengan sisi samping cincin O.
SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A: Baterai ion litium (tipe bawaan)
Setelah melepaskan baterai dari sepeda untuk penyimpanan, masukkan colokan palsu.
Waktu pengisian daya adaptor AC melalui port USB adalah sekitar 1,5 jam, sedangkan
dengan tipe port USB komputer sekitar 3 jam. (Perhatikan, waktu sesungguhnya akan
berbeda-beda, bergantung pada sisa daya baterai. Bergantung pada spesifikasi adaptor
AC, pengisian ulang daya melalui adaptor AC mungkin memerlukan waktu yang sama
(sekitar 3 jam) seperti pengisian ulang melalui PC.)
Pengisi daya baterai/Kabel pengisi daya baterai
Gunakan instrumen ini dengan petunjuk supervisor keselamatan atau petunjuk penggunaan.
Jangan izinkan penyandang disabilitas, orang yang tidak berpengalaman, atau orang yang tidak
memiliki pengetahuan yang memadai, termasuk anak-anak, untuk menggunakan produk ini.
Jangan izinkan anak-anak bermain di dekat produk ini.
Informasi pembuangan untuk negara-negara di luar Uni Eropa
Simbol ini hanya berlaku di dalam kawasan Uni Eropa.
Hubungi tempat membeli sepeda atau distributor untuk mendapatkan
petunjuk tentang pembuangan.
Lakukan pengisian daya baterai di dalam ruangan agar tidak terkena hujan atau angin.
Jangan gunakan di luar ruangan atau di lingkungan yang berkelembapan tinggi.
Jangan tempatkan pengisi daya baterai di lantai yang berdebu saat menggunakannya.
Tempatkan pengisi daya baterai di permukaan yang rata seperti meja saat
menggunakannya.
Jangan letakkan benda apa pun di atas pengisi daya baterai maupun kabelnya.
Jangan membungkus kabel.
Jangan memegang pengisi daya baterai pada kabel saat membawanya.
Jangan membuat kabel terlalu tegang.
Jangan cuci pengisi daya baterai atau membersihkannya dengan detergen.
20
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
SM-BCR2: Pengisi daya baterai/perangkat penautan PC untuk SM-BTR2/BT-DN110/BT-DN110-A
Sambungkan perangkat penautan PC secara langsung ke port USB PC, tanpa
menggunakan perangkat perantara seperti hub USB.
Jangan mengendarai sepeda saat perangkat penautan PC dan kabel masih tersambung.
Jangan sambungkan dua atau lebih unit yang serupa ke titik penyambungan yang sama.
Jika saran ini tidak diperhatikan, unit tidak akan beroperasi sebagaimana mestinya.
Jangan menyambungkan atau melepaskan unit lagi saat pengenalan unit sedang
berlangsung atau setelah proses pengenalan selesai dilakukan. Jika saran ini tidak
diperhatikan, unit tidak akan beroperasi sebagaimana mestinya.
Periksa prosedur yang diberikan dalam panduan pengguna untuk E-TUBE PROJECT
ketika menyambungkan dan memutuskan unit.
Tingkat kekencangan kabel tautan PC cenderung berkurang setelah penyambungan dan
pelepasan berulang kali. Jika kondisi ini terjadi, ganti kabel.
Jangan menyambungkan dua atau beberapa perangkat penautan PC secara bersamaan.
Jika dua atau lebih perangkat penautan PC disambungkan, perangkat-perangkat
tersebut tidak akan beroperasi dengan benar. Selain itu, PC mungkin perlu dinyalakan
ulang jika kesalahan pengoperasian terjadi.
Perangkat penautan PC tidak dapat digunakan saat pengisi daya baterai disambungkan.
Pemindah gigi belakang
Jika operasi perpindahan gigi tidak lancar, cuci pemindah gigi dan lumasi semua bagian
yang bergerak.
Jika rantai terus melompat, mintalah bantuan tempat membeli sepeda untuk mengganti
gigi dan rantai.
Jika ada celah besar pada katrol yang menyebabkan bunyi berisik, mintalah bantuan
tempat membeli sepeda untuk mengganti katrol.
Gigi harus dicuci secara berkala dengan detergen netral. Selain itu, membersihkan rantai
dengan detergen netral dan melumasinya dapat menjadi cara yang efektif untuk
memperpanjang masa pakai gigi dan rantai.
Jika tautan mata rantai terlalu longgar sehingga penyetelan perpindahan gigi tidak
dapat dilakukan, ganti pemindah gigi tersebut.
Rem cakram hidraulik
Jika roda sepeda sudah dilepas, spacer bantalan sebaiknya dipasang. Jangan menekan
tuas rem saat roda sudah dilepas. Jika tuas rem ditekan tanpa ada spacer bantalan yang
dipasang, piston akan menonjol melebihi yang biasanya. Jika kondisi ini terjadi, hubungi
tempat membeli sepeda.
Gunakan air sabun dan kain kering saat membersihkan dan melakukan perawatan sistem
rem. Jangan gunakan pembersih rem atau zat penghilang bunyi yang dijual bebas,
karena dapat menyebabkan kerusakan pada komponen seperti segel.
  • Page 1 1
  • Page 2 2
  • Page 3 3
  • Page 4 4
  • Page 5 5
  • Page 6 6
  • Page 7 7
  • Page 8 8
  • Page 9 9
  • Page 10 10
  • Page 11 11
  • Page 12 12
  • Page 13 13
  • Page 14 14
  • Page 15 15
  • Page 16 16
  • Page 17 17
  • Page 18 18
  • Page 19 19
  • Page 20 20
  • Page 21 21
  • Page 22 22
  • Page 23 23
  • Page 24 24
  • Page 25 25
  • Page 26 26
  • Page 27 27
  • Page 28 28
  • Page 29 29
  • Page 30 30
  • Page 31 31
  • Page 32 32
  • Page 33 33
  • Page 34 34
  • Page 35 35
  • Page 36 36
  • Page 37 37
  • Page 38 38
  • Page 39 39
  • Page 40 40
  • Page 41 41
  • Page 42 42
  • Page 43 43
  • Page 44 44
  • Page 45 45
  • Page 46 46
  • Page 47 47
  • Page 48 48
  • Page 49 49
  • Page 50 50
  • Page 51 51
  • Page 52 52
  • Page 53 53
  • Page 54 54
  • Page 55 55
  • Page 56 56
  • Page 57 57
  • Page 58 58
  • Page 59 59
  • Page 60 60
  • Page 61 61
  • Page 62 62
  • Page 63 63
  • Page 64 64
  • Page 65 65
  • Page 66 66
  • Page 67 67
  • Page 68 68
  • Page 69 69
  • Page 70 70
  • Page 71 71
  • Page 72 72
  • Page 73 73
  • Page 74 74
  • Page 75 75
  • Page 76 76
  • Page 77 77
  • Page 78 78
  • Page 79 79
  • Page 80 80
  • Page 81 81
  • Page 82 82
  • Page 83 83
  • Page 84 84
  • Page 85 85
  • Page 86 86
  • Page 87 87
  • Page 88 88
  • Page 89 89
  • Page 90 90
  • Page 91 91
  • Page 92 92
  • Page 93 93
  • Page 94 94
  • Page 95 95
  • Page 96 96
  • Page 97 97
  • Page 98 98
  • Page 99 99
  • Page 100 100
  • Page 101 101
  • Page 102 102
  • Page 103 103
  • Page 104 104
  • Page 105 105
  • Page 106 106
  • Page 107 107
  • Page 108 108
  • Page 109 109
  • Page 110 110
  • Page 111 111
  • Page 112 112
  • Page 113 113
  • Page 114 114
  • Page 115 115
  • Page 116 116
  • Page 117 117
  • Page 118 118
  • Page 119 119
  • Page 120 120
  • Page 121 121
  • Page 122 122
  • Page 123 123
  • Page 124 124
  • Page 125 125
  • Page 126 126
  • Page 127 127
  • Page 128 128
  • Page 129 129
  • Page 130 130
  • Page 131 131
  • Page 132 132
  • Page 133 133
  • Page 134 134
  • Page 135 135
  • Page 136 136
  • Page 137 137
  • Page 138 138
  • Page 139 139
  • Page 140 140
  • Page 141 141
  • Page 142 142
  • Page 143 143
  • Page 144 144
  • Page 145 145
  • Page 146 146
  • Page 147 147
  • Page 148 148
  • Page 149 149
  • Page 150 150
  • Page 151 151
  • Page 152 152
  • Page 153 153
  • Page 154 154
  • Page 155 155
  • Page 156 156
  • Page 157 157
  • Page 158 158
  • Page 159 159
  • Page 160 160
  • Page 161 161
  • Page 162 162
  • Page 163 163
  • Page 164 164
  • Page 165 165
  • Page 166 166
  • Page 167 167
  • Page 168 168
  • Page 169 169
  • Page 170 170
  • Page 171 171
  • Page 172 172
  • Page 173 173
  • Page 174 174
  • Page 175 175
  • Page 176 176
  • Page 177 177
  • Page 178 178
  • Page 179 179
  • Page 180 180
  • Page 181 181
  • Page 182 182
  • Page 183 183
  • Page 184 184
  • Page 185 185
  • Page 186 186
  • Page 187 187
  • Page 188 188
  • Page 189 189
  • Page 190 190
  • Page 191 191
  • Page 192 192

Shimano SM-BCC1 Dealer's Manual

Tüüp
Dealer's Manual