7
UNTUK MENJAGA KESELAMATAN
CATATAN
Pastikan juga memberi tahu pengguna mengenai hal-hal berikut:
•
Pastikan terus memutar engkol selama perpindahan gigi.
•
Tangani produk dengan hati-hati dan jangan sampai terkena goncangan keras.
•
Jangan gunakan minyak cat atau bahan serupa untuk membersihkan produk. Bahan demikian bisa merusak permukaan.
•
Untuk tuas karbon, cucilah dengan kain lembut menggunakan detergen netral. Jika tidak, bahan tersebut bisa rusak dan memengaruhi kekuatannya.
•
Hindari meninggalkan tuas karbon di tempat yang bersuhu tinggi. Juga jauhkan dari api.
•
Jika operasi perpindahan gigi tidak terasa mulus, cucilah pemindah gigi dan lumasi semua komponen bergerak.
•
Bila roda sepeda telah dilepas, maka disarankan untuk memasang spacer bantalan. Jangan menekan tuas rem saat roda telah dilepas. Jika tuas rem
ditekan tanpa memasang spacer bantalan, piston akan lebih menonjol dari biasa. Jika itu terjadi, konsultasikan dengan dealer.
•
Gunakan air sabun dan kain kering saat membersihkan dan melakukan perawatan sistem rem. Jangan gunakan pembersih rem atau zat penghilang
bunyi yang dijual bebas, karena dapat menyebabkan kerusakan pada komponen seperti segel.
•
Produk ini tidak dilindungi garansi terhadap aus dan keropos alami akibat penggunaan normal dan lama pemakaian.
Untuk Pemasangan pada Sepeda dan Perawatan:
•
Gunakan selang rem / selubung luar yang masih cukup panjang bila setang diputar penuh ke kedua sisi. Lebih lanjut, periksa apakah tuas pemindah
tidak menyentuh rangka sepeda bila setang diputar penuh.
•
Gunakan kabel OT-SP dan pemandu kabel agar pengoperasian berjalan mulus.
•
Beri gemuk pada kabel dalam dan sisi dalam selubung luar sebelum menggunakan untuk memastikannya bergeser dengan benar. Jangan biarkan
debu menempel pada kabel dalam. Jika gemuk pada kabel dalam telah dilap, maka disarankan memberi gemuk SIS SP41 (Y04180000).
•
Kabel pemindah gigi menggunakan gemuk khusus. Jangan gunakan Gemuk Premium atau jenis gemuk yang lain. Hal ini dapat mengakibatkan
penurunan performa perpindahan gigi.
•
Jika penyetelan perpindahan gigi tidak dapat dilakukan, periksa apakah ujung garpu belakang telah sejajar. Juga periksa apakah kabel telah dilumasi
dan apakah selubung luar terlalu panjang atau terlalu pendek.
•
Jangan melepaskan unit tuas.
Rem cakram
•
Jika bos pemasangan kaliper rem dan ujung garpu tidak memiliki dimensi standar, rotor rem cakram dan kaliper dapat bersentuhan.
•
Bila roda sepeda telah dilepas, maka disarankan untuk memasang spacer bantalan. Spacer bantalan akan menghalangi piston keluar dari jika tuas rem
ditekan saat roda dilepas.
•
Jika tuas rem ditekan tanpa memasang spacer bantalan, piston akan lebih menonjol dari biasa. Gunakan obeng minus atau alat serupa untuk
menekan bantalan rem ke belakang, sambil berhati-hati agar tidak merusak permukaan bantalan rem. (Jika bantalan rem tidak dipasang, gunakan
alat berbentuk pipih untuk menekan piston lurus ke belakang, sambil berhati-hati agar tidak merusaknya)
Jika sulit menekan bantalan rem atau piston ke belakang, lepaskan sekrup pembuangan kemudian coba lagi. (Perhatikan, sebagian oli mungkin
meluap dari tangki cadangan pada saat ini.)
•
Gunakan isopropil alkohol, air sabun, atau kain kering saat membersihkan dan melakukan perawatan sistem rem. Jangan gunakan pembersih rem
atau zat penghilang bunyi yang dijual bebas. Zat-zat tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada komponen seperti segel.
•
Jangan melepaskan piston saat membongkar kaliper rem.
•
Jika rotor rem cakram aus, retak, atau melengkung, maka harus diganti.
•
Band jepit, baut jepit, dan mur jepit tidak kompatibel dengan produk lain. Jangan gunakan bersama komponen yang digunakan di produk lain.
Produk sesungguhnya mungkin berbeda dari ilustrasi karena panduan ini terutama dimaksudkan untuk menjelaskan prosedur
penggunaan produk.